Cara Mengobati Batuk Secara Alami dan Ampuh

Penyakit batuk banyak sekali penyebabnya, umpamanya disebabkan karena di waktu malam kurang tidur, karena angin malam, karena terlalu banyak naik kendaraan, karena udara yang kotor atau udara yang berdebu atau terlalu banyak mengisap rokok atau dikarenakan pengaruh dari bagian tubuh yang lain. umpamanya kepala pusing, pernafasan sesak dan sebagainya. 

Agar terhindar dari penyakit batuk tersebut di atas, pencegahannya ialah mengurangi apa yang telah kami terangkan di atas, ialah tidur supaya cukup, naik kendaraan roda dua semua lobang-lobang hidung, telinga. mulut supaya ditutup. dada supaya diberi lapisan dengan kulit belulang atau stopmaf atau apa saja sebagai pengaman agar terhindar dari penyakit batuk dikarenakan dari sesak nafas. Merokok supaya dikurangi, kalau perlu dicegah. 

Resep dan pengobatannya adalah sebagai berikut: 

  1. Kencur           : sebesar ibu jari 
  2. Temu giring   : sebesar jari manis 
  3. Air mentah     : 1 1/2 gelas atau (375 cc)
  4. Jeruk nipis     : 1 buah 
  5. Madu lebah    : 1 sendok makan 

Cara mengerjakannya : 

  1. Bahan nomor I dan nomor 2 dikupas kulitnya dan diparut. 
  2. Parutan bahan nomor 1 dan 2 dicampur dengan 1 1/2 gelas air diremas-remas kemudian diperas dan disaring dengan kain. 
  3. Saringan air kencur dan temu giring tersebut direbus hingga mendidih. 
  4. Setelah mendidih turunkan dari atas api terus ditunggu sampai suam-suam kuku. 
  5. Yang terakhir jeruk nipis diperas airnya terus dimasukkan ke dalam ramuan ke-4, bersama-sama dengan madunya sekaligus. Dan langsung ramuan tersebut dapat diminum. 

Penjelasan: 

Bagi para pembaca yang terserang penyakit batuk, asalkan yang tidak kena penyakit TBC, hanya batuk karena masuk angin saja, maka minumlah ramuan tersebut pagi dan sore, selama satu minggu Insya Allah batuk anda akan sembuh.

Demikian penjelasan mengenai "Cara Mengobati Batuk Secara Alami dan Ampuh" semoga batuk yang sedang dialami cepat sembuh, semoga bermanfaat.

Baca Juga :

  1. Cara mengobati kencing batu pada pria tanpa operasi_klik disini
  2. Cara mengobati kencing manis secara alami _klik disini
  3. Cara mengobati BAB Berdarah dan encer secara alami _klik disini
  4. Cara mengobati demam panas dingin orang dewas_klik disini

Post a Comment for "Cara Mengobati Batuk Secara Alami dan Ampuh"