Halo sahabat navidik.com kali ini akan membagikan contoh format jurnal Guru mengajar tahun pelajaran 2023/2024. jurnal mengajar merupakan perangkat yang wajib dimiliki oleh seorang guru baik guru kelas maupun guru mata pelajaran. oleh karena itu serang pendidik harus membuat jurnal mengajar untuk kelengkapan adminitrasi di sekolah maupun di madrasah.
Jurnal Mengajar adalah administrasi yang harus di buat oleh setiap guru secara terus menerus dalam setiap pelaksanaan pembelajaran, juga bagian dari buku kerja guru yang perlu di siapkan sebelum pembelajaran.
Jurnal mengaar guru menjadi salah satu perangkat pembelajaran yang biasa di nilai oleh pengawas maupun tim penilai saat pelaksanaan akreditas di sekolah.
melalui jurnal mengajar guru tersebut, Guru dapat menganalisa hambatan pada saat pembelajaran juga kemajuan proses pembelajaran. jurnal mengajar guru dapat menadi tolak ukur atau acuan kemajuan penyelenggaran pembelajaran di masing-masing sekolah.
Format Jurnal Guru Mengajar
Dalam membuat jurnal guru mengajar harus memperhatikan komponen-komponen yang akan di isi sesuai dengan kegiatan pembelajaran yang berlaku atau kurikulum yang berlaku. Jurnal guru dapat di buat dan di kembangkan oleh Bapak/Ibu guru sesuai kebutuhan dalam proses pembelajaran di sekolah.
Misalnya di satuan pendidikan menerapkan Kurikulum 2013 maka jurnal yang dibuat oleh Bapak/Ibu Guru yaitu jurnal guru mengajar Kurikulum 2013.
Berikut ini komponen-komponen yang dapat dijadikan dasar dalam pembuatan jurnal mengajar guru :
1. Nama sekolah
2. Kelas/Semester
3. Tahun Pelajaran
4. Hari/Tanggal Pelaksanaan Pembelajaran
5. Tema Pembelajaran
6. Sub Tema Pembelajaran
7. Pertemuan Ke
8. Kompetensi Dasar (KD)
9. Materi Pokok
10. Kegiatan Pembelajaran
11. Penilaian Pembelajaran
12. Kehadiran Peserta Didik (S,I,A)
13. Persentase Kehadiran Siswa
14. Keterangan.
Dalam membantu Bapak/Ibu guru mencari format Jurnal Mengajar Guru berikut kami bagikan contohnya dalam bentuk MS Word yang dapat Bapak/Ibu kembangkan sesuai dengan kebutuhan.
Untuk mendownload Format Jurnal Mengajar Guru tersebut Bapak/Ibu bisa klik link di bawah ini :
Demikian informasi yang dapat disampaikan mengenai Format Jurnal Guru Mengajar Tahun Pelajaran 2023/2024. semoga dapat membantu bapak/ibu dalam membuat Jurnal. semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Download Format Jurnal Guru Mengajar Tahun Pelajaran 2023/2024"